DAMPAK INTERNET : positif dan negatif

Berbicara tentang internet, siapa sih yang tidak tahu? Dari anak kecil, remaja, ataupun orang tua pasti tahu atau bahkan biasa menggunakannya. Sampai saat ini internet telah erkemang pesat, dan telah digunakan ribuan bahkan miliaran orang pengguna, dan internet sendiri banyak berpengaruh pada penggunanya. Apalagi sekarang ini banyak bermunculan gadget-gadget baru, jejaring – jejaring sosial baru dan operator seluler yang memfasilitasi dalam kenyamanan internet dan tarif data murah.
                Tetapi tentu saja, sesuatu itu pasti ada positif dan negatifnya, apalagi remaja sekarang ini seakan tidak bisa lepas dari yang namanya gadget dan internet, seakan akan jika remaja tidak pernah menggunaka internet, tidak punya jejaring sosial akan di bilang norak, kampungan dan kudet (kurang up date). Sayangnya remaja saat ini bersikap konsumtif terhadap teknologi, termasuk internet ini, dan tidak lagi melihat dampak negatifnya.
                Maka dari itu saya akan membahas tentang dampak positif dan negatif dari internet, tetapi sebelum saya membahanya saya akan membahas terlebih dahulu apa itu internet. Walaupun mungkin sudah di ketahui, tetapi disini saya akan sedikit menjelaskan
                Internet singkatan dari interconnection networking, adalaj jaringan yang terhubung pada TCP/IP (transmission control protocol/internet protocol) yang melakukan pertukaran data untuk melayani pengguna, awal internet sendiri berasal dari amerika berasal dari amerika serikat pada tahun 1969 yang membentuk proyek internet dimana mereka mendemonstrasikan dan mecari tahu bagaimana hardware dan software dapat berfungsi sebagai alat komunikasi

Apakah dampak positif internet?

                Pertama, dampak positif internet adalah memudahkan untuk berkomunikasi. contohnya facebook, twitter, BBM atau jejaring sosial lainnya dimana  kita bisa berkomunikasi tanpa memikirkan jarak dan tempat
                Kedua, internet adalah sumber informasi, informasi di internet sangatlah baru dan di perbaharui setiap waktu. Informasi-informasi itu dapat di dapatkan dari seluruh dunia karna internet terhubung dengan jaringan dari seluruh dunia, web pencarian yang paling terkenal diantaranya adalah google, yang banyak menyediakan keperluan informasi  yang kita butuhkan
                Ketiga, sebagai media pendidikan sekaligus hiburan. Aplikasi di internet sekarang ini banyak yang menyediakan game yang sekaligus menunjang dan mengasah pendidikan anak, apalagi anak-anak yang notabenin senang dengan bermain game, dan belajar dengan internet anak akan mendapatkan pendidkan lebih luas.
                Keempat, memudahkan belanja dan transaksi, internet tidak hanya untuk mencari data atau informasi saja. Tetapi juga dapat digunakan sebagai tempat berjualan barang dan jasa, dan sekarang ini berkemban juga E-banking sehingga konsumen tidak perlu pusing untuk membayar di kasir,

Apakah dampak negatifnya?

Pertama, pornografi. Saking mudahnya internet di akses, dan gampangnya mendapatkan informasi dari internet. Internetpun jadi ajang pornografi, situs atau homepage yang berbau pornografi sering kali terbuka di tengah iklan. Bagi orang tua yang tidak ingin anaknya menyalahgunakan dunia internet, ini harus di antisipasi dengan mengawasi anak, karna hal ini tentu saja berdampak negatif atas moral anak-anak bangsa.

                Kedua, mejadi ajang perjudian. Tidak dipungkiri bahkan para penjudipun terjun dalam internet, 
dengan jarak tak terhingga, para penjudi ini menyalah gunakan internet untuk berjudi secara onlina
                Ketiga, banyaknya penipuan. Penipuan bisa terjadi dimana saja dan kapan saja. Termasuk di internet, maraknya berkenalan dengan orang asing di internet adalah salah satu hal yang banyak di jadikan modus. Dan iklan-iklan yang berkedok hadiah milyaran rupiah. Maka dari itu kita harus lebih hati-hati dengan apa yang kita tidak ketahui asal mjasalnya.
                Keempat, menyebabkan kurangnya sosialisasi di dunia nyata. Banyaknya informasi yang banyak didapatkan dengan internet menyebabkan waktu bergaul dengan teman-teman yang lain khususnya pelajar atau mahasiswa, bahkan sekarang ini dengan zaman yang serba canggih , anak SD pun sudah bersentuhan dengan internet. Hal ini mengurangi sosialisasi mereka dengan teman sebayanya dan bisa menyebabkan penyimpangan sosial di masa depannya
                Kelima, menyebabkan kecanduan. Bila seseorang merasa lebih nyaman dengan fasilitas di internet, di dirinya akan timbul rasa tidak peduli dengan waktu. Hal ini banyak terjadi pada pelaku game online atau orang yang cinta dengan jejaring sosial, maka dari itu perhatian orang tua sngat di butuhkan agar anak-anak mereka tidak mengalami penyimpangan sosila karena internet

Dari artikel yang saya buat ini, saya berharap anak-anak muda sekarang lebih kritis atas penggunaan internet, internet akan berdampak positif jika di manfaatkan secara positif juga, tapi kebanyaka nyang terjadi saat ini internet malah banyak mebuat dampak negatif karna penggunaan yang tidak tepat. Kepada orang tua yang mempunyai anak saya harapkan lebih memberikan perhatia khusus agar anak-anaknya tidak menjadi salah satu korban dampak negatif dari internet.


Salam jainesta lugo J

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS

0 komentar:

Posting Komentar